KEBUTUHAN MANUSIA TERHADAP SMARTPHONE
Seiring perkembangan zaman, ilmu pengetahuan dan teknologi semakin maju guna membawa masyarakat di dunia yang berkehidupan serba berteknologi, pada saat ini media komunikasi berupa handphone adalah bentuk dari kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang membawa masyarakat mewajibkan untuk memiliki barang ini. Tak lagi sebagai alat berkomunikasi yang Langkah dan hanya segelintir orang yang dapat memiliki, sekarang handphone dapat dimiliki oleh semua orang bahkan saat ini handphone dapat di jadikan selayaknya computer yang dapat search enginne untuk berseluncur mencari informasi, game online, chating applikasi media online bahkan dapat melakukan transaksi pembayaran dengan satu klik. Semua ini di kenal dengan smartphone, yang membawa semua lapisan masyarakat dapat memilikinya dengan harga yang variative sesuai dengan kemampuan ekonomi, kemajaun informasi yang cepat juga mengharuskan masyarakat bersinergi dengan perkembangan zaman era milenial 4.0. Mudahnya memiliki smartphone juga dapat membantu pemerintah dalam memberikan informasi kebijakan bahkan dapar memberikan informasi kejadian terkini di masyarakat dalam berbagai aplikasi, bahkan Smartphone dapat di jadikan media perdagangan, kampanye, iklan bahkan sebagai media propaganda dari sebuah konspirasi.
MACAM MACAM MERK SMART PNONE
Indonesia sangat banyak merk Smartphone yang sudah masuk untuk di pasarkan, ada 2 jenis Operasi System (OS) yang masih sering berlomba di pasar Indonesia, Andorid dan Iphone. Negara Cina, jepang, korea, bahkan eropa dan amerika menjualkan barang dagangannya ke pasar Indonesia. Android saat ini masuk di Indonesia masih di dominasi oleh Cina dan Korea dengan berbagai merk, iphone pun saat ini masuk dari cina, korea dan jepang sebagai negara produksi kemudian di pasarkan di Indonesia. Hal ini menjadi satu hal menujukkan bahwa indonesia adalah negara konsumen smartphone yang cukup besar di asia bahkan di dunia. Pada saat ini merk handphone yang banyak di gunakan masyarakat diberbagai lapisan masyarakat:
- Iphone
- Samsung
- Oppo
- Vivo
- Xiomi
- Huawei
- Nokia
- Lenovo
- Asus
- LG
Dan masih banyak merk yang lain, 10 merk di atas adalah merk yang sangat sering menjadi konsumen masyarakat di Indonesia. Bahkan cina juga mengirikan banyak brand hp dengan harga sangat murah untuk bersaing di pasar Indonesia.
PENGARUH SMARTPHONE ATAS KEHIDUPAN MASYARAKAT
Smartphone pada saat ini menjadi seperti kebutuhan primer di berbagai lapisan masyarakat, dimana hal ini di dasarakan atas rasa gengsi masyarakat yang harus menyesuaikan dengan keadaan masyarakat yang lainnya padahal tanpa harus memiliki smartphone sudah dapat memenuhi kebutuhan untuk berkomunikasi jarak jauh. Akan tetapi hal ini juga berubah seiring perkembangan zaman seperti memperlihatkan barang baru yang dimiliki, even, kumpul keluarga, keharmonisan, kekayaan, bisnis, perbuatan negative bahkan ujaran kebencian sekalipun di muat dalam aplikasi smartphone. Kejadian seperti ini menjadi baik dan buruk di komsumsi public masyarakarat.
Anak sekolah khususnya dimana mulai dari sekolah dasar hingga SMA rata – rata sudah memiliki smartphone, dalam hal ini Smartphone dapat dijadikan sebagai hal positif untuk Pendidikan anak sekolah seperti membantu mencari informasi untuk menyelesaiakan tugas sekolah, bahkan di masa pandemic Covid-19 membantu sekolah secara daring. Akan tetapi terjadi sebaliknya, dapat di gunakan untuk menghabiskan waktu untuk maen game, video call dengan pacar untuk melihat bagian tubuhnya, bahkan tidak jarang merekam perkelahian atau bullying kepada sesama anak sekolah, kondisi ini adalah kenyataan yang telah terjadi di masyarakat, dalam satu sisi Smartphone sangat berguna untuk Pendidikan di sisi lain Smartphone juga sangat jahat untuk anak sekolah.
Dunia kerja sudah jelas Smartphone di gunakan sebagai media untuk memudahkan komunikasi dan kerja sama, apa lagi dengan kondisi pandemic Covid-19 seperti sekarang membantu kerja secara daring. Bahkan dunia bisnis, promosi dan iklan di berbagai kegiatan perdagangan bahkan konten creator pun dapat di sajikan di Smartphone. Guna untuk memenuhi kebutuhan kehidupan masyarakat dan juga hiburan oleh konten kreator.
PERSAINGAN ANTAR SMARTPHONE
Perang brand Smartphone America dan china menjadi berita cukup panas di dunia, dimana brand Huawei cina bersaing dengan brand iphone dari amerika, saya piker ini hanya masalah perdangan untuk menguasai pasar di dunia, dan ternyata tidak hanya itu. Semakin kesini 2 negara tersebut saling bersaing dalam teknologi, perpolitikan bahkan armada perang. Bahkan saling mencurigai 1 sama lain atas brand tersebut untuk meretas informasi keamanan masing – masing negara.
Amerika saat ini sudah menyatakan dan bahkan menerapakan untuk menggunakan brand dari cina, bahkan memutus semua bentuk kerja sama dari cina. Hal ini di dasari atas persaiangan pasar dan keamanan negara. Kemudian apakah hal ini akan berdampak pada Indonesia, menurut saya sudah pasti sangat berpengaruh pasar brand smartphone, pada saat ini juga pemerintahan Indonesia sangat sering kerja sama dengan china, mungkin saja akan menguntungkan china dari perdangan, akan tetapi bagaimana dengan alutsista militer guna untuk keamanan negara Indonesia.
BAGAIMANA KONDISI SMARTPHONE PADA SEKARANG
Smartphone saat ini menjadi barang yang memberikan perubahan bagi masyarakat, dari Smartphone dapat memperoleh uang, pekerjaan, pasangan, bisnis, dan lain-lain. Jika digunakan dengan hal – hal positif dapat menjadi keuntungan besar bagi masyarakat. Guna menjadikan Gerakan semesta untuk hal – hal positif. Akan tetapi terkadang berbagai lapisan masyarakat salah menggunakannya, hal hasil menjadi merugikan masyarakat lain. Untuk itu dengan berbagai informasi dan kondisi gunakanlah smartphone dengan baik. Memang benar Smartphone adalah hanphone pintar yang membantu masyarakat, akan tetapi kita juga sebai user harus cerdas dan pintar untuk menggunakannya agar tidak merugikan orang lain.
Comments
Post a Comment